Scroll untuk melanjutkan membaca
Cara Membuat Tumis Buncis Bakso⁣ Yang Unik Dan Enak Rasanya

Cara Membuat Tumis Buncis Bakso⁣ Yang Unik Dan Enak Rasanya

Selamat siang bunda? Pada liburan weekend ini enaknya kita membuat sesuatu yang unik dan berbeda yauk. Kali ini saya akan membagikan resep tumis buncis dan bakso yang tentunya berebeda dari yang lain dan tentu saja rasanya sangat enak gurih dan bikin nagih

Tumis sendiri memiliki banyak manfaat dan vitamin bund, tentu saja jika anak-anak tidak suka dengan sayur kita selipkan bakso di dalam tumis ini. Di jamin mereka bakalan suka bund.

Untuk bahan-bahan yang dipakai juga sangat simpel dan terbilang sedikit, di jamin tidak akan menyusahkan jika ingin mmebuat Tumis yang satu ini. Proses pembuatannya juga sangat mudah dan sangat cepet, sehingga tumis ini cocok di masak jika dalam keadaan mepet karena cepat matang. Oke langsung saja ya bund, cara membuat beserta resepnya ada di bawah ini:

Resep Tumis Buncis Bakso Yang Beda Dari Yang Lain

Bahan:

  • Merica
  • 5 buah bakso sapi, diiris⁣
  • Garam
  • Kaldu bubuk⁣
  • ⁣200 gram buncis, cuci, dikeringkan kemudian dipotong-potong

Bumbu Irisan: 

  • 3 siung bawang putih⁣
  • 5 buah bawang merah⁣  
  • 1 buah cabe merah⁣

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama bunda panaskan sedikit minyak, dan tumis bumbu iris sampai harum, kemudian bunda masukan bakso tumis sebentar⁣ saja
  2. Kemudian bunda Besarkan apinya lalu Masukan garam, merica, buncis, dan kaldu bubuk. Bunda Aduk secara cepat dan masak sebentar saja supaya nanti buncisnya tetap renyah (buncis wajib kering ketika di masak)⁣
  3. Koreksi rasa kemudian baru angkat dan Tumis buncis siap disajikan dalam keadaan hangat⁣
Posting Komentar
TULIS KOMENTAR