Scroll untuk melanjutkan membaca
Cara Membuat Cookies Kacang Crunchy Yang Mudah Dan Rasanya Nikmat

Cara Membuat Cookies Kacang Crunchy Yang Mudah Dan Rasanya Nikmat


Pagi bunda? kali in saya akan membagikana resep kue kering yang rasanya renyah dan crunchy abis. Crunchy peanut thumbprint cookies ini tentunya sangat digemari setiap orang dan cocok banget di buat suguhan untuk tamu apalagi saat idul fitri annti. Nah resep ini bisa bunda simpan untuk bekal nanti buat jajanan idul fitri.

Kreasi cookies ini pasti juga di sukai anak-anak karena rasanya yang manis dan ada gurihnuya. Di jamin beda dengan jajanan yang lain deh. Dari pada beli mending kita buta sendiri, cara buatnya dan bahanya juga sedikit dan sederhana hasilnya juga memuaskan kok bun. Cara dan bahanya seperi berikut ini:

Resep  Cookies Kacang Crunchy Untuk Idul Fitri Yang Enak




Bahan:


  • 200 gram kacang mede cincang, sangrai 
  • 100 gram Salted Butter 
  • 50 gram Margarin 
  • 120 gram Gula Halus 
  • 1 butir Kuning telur 
  • 225 gram tepung protein rendah 
  • 20 gram Susu Bubuk 
  • 20 gram Maizena 
  • Setengan sendok teh Baking Powder 
  • Putih telur untuk olesan 
  • Cokelat filling (me: ovomaltine)



Cara Membuatnya:

  1. Pertama-tam bunda Kocok terlebih dahulu butter margarin + gula halus hingga terlihat pucat dan tambahkan kuning telur kocok hingga merata 
  2. Setelah itu baru Masukkan tepung terigu,maizena,susu bubuk ditambah dengan BP,aduk rata menggunakan sebuah spatula
  3. Kemudian bunda Bulatkan adonan dan ingat bun jangan terlalu besar agar nanti bisa renyah, celup putih telur,dan gulingkan ke kacang mede sangrai 
  4. Setelah itu bunda taruh di atas loyang, dan ditekan tengahnya menggunakan jempol 
  5. Lalu bunda Panggang setengah matang, dan keluarkan, lalu pada bagian tengahnya Isi pakai filling secukupnya dan panggang lagi hingga terlihat kecokelatan garing 
  6. Bunda Oven pada suhu150 derajat sekitar 40 menit atau sampaia matang ya bun!
  7. Selamat mencoba




BAGAIMANA PENDAPAT BUNDA TENTANG RESEP INI?

Posting Komentar
TULIS KOMENTAR