Scroll untuk melanjutkan membaca
Resep Banana Chocolate Cake Yang Manis Dan Enak

Resep Banana Chocolate Cake Yang Manis Dan Enak


Malam Bun? Kali ini saya akan berbagi lagi resep olahan pisang yang tidak kalah uniknya. Tentunya Banana Chocolate Cake ini sangat menggoda sekali bentuknya dan tentunya rasanya yang sangat enak dapat menjadi ketagihan. Campuran pisang coklat yang super manis ini sangat cocok buat makanan penutup atau pas lagi santai. Oke langsung saja bahan cara membuatnya seperti di bawah ini:

Cara Membuat Banana Chocolate Cake Yang Enak Dan Mudah


Bahan Kering: 

  • 35 gram coklat bubuk
  • 125 gram tepung terigu
  • 1 senodk teh baking powder
  • 90 gram gula ( dapat ditambah jika pisang tidak terlalu manis)



Bahan Basah:

  • 1 butir telur
  • 130 gram yogurt plain
  • 1/2 sendok teh pasta vanilla
  • 2 buah pisang overripe, dilumatkan
  • 50 ml canola oil

Cara Membuatnya:

  1. Pertama-tama ayak bahan keringnya 
  2. Lalu kemudian Campur bahan basahnya dengan memakai wisk tangan sampai rata.
  3. Setelah itu baru Masukkan bahan Basah ke bahan kering, aduk sampai menyatu dengan memakai spatula, aduk seperlunya supaya tidak bantat.
  4. Kemudain Beri selai kacang diatas adonan, dan buat motif dengan memakai garpu atau sumpit, atau bis juga beri choco chips.
  5. Kemudian di Panggang dioven yg sudah dipanaskan sebelumnya dengan suhu 170 Celius, sekitar 40 menit atau bisa sampai matang dengan memakai tes tusuk
  6. Selamat mencoba!
Posting Komentar
TULIS KOMENTAR