Scroll untuk melanjutkan membaca
Cara Membuat Banana Cookies Yang Cantik Dan Gurih

Cara Membuat Banana Cookies Yang Cantik Dan Gurih


Sore bun? kali ini saya akan berbagi resep kue kering yang wajib ada di toples rumah untuk suguhan tamu. Cara buatnya yang simpel dan sederhana dengan bahan yang mudah di dapatkan.oke langusng saja cara membuat dan resepnya sebagi berikut ini:

Resep Banana Cookies Yang Enak Dan Sederhana


Bahan Kukis:

  • 50 gram gula halus
  • ½ sendok teh vanili bubuk
  • 250 gram tepung terigu protein rendah
  • 150 gram mentega
  • 10 gram maizena
  • 2 kuning telur


Topping:

  • 50 gram dark cooking chocolate
  • 500 gram coklat blok Elmer rasa pisang



Cara Membuat:

  1. Pertama bunda Kocok terlebih dahulu mentega dan juga gula halus samapi rata, gunakan mixer dengan kecepatan rendah sebentar saja, atau bisa diaduk rata dengan memakai sendok kayu.
  2. Setelah itu baru Masukkan kuning telur, kocok sampai merata.
  3. Lalu masukkan tepung terigu, maizena serta vanili bubuk, jangan lupa diayak. Aduk sampai hingga kalis.
  4. Kemudian baru dibungkus dengan plastik, simpan pada kulkas kurang lebih 30 menit, agar tidak terlalu lembek dan mudah dicetak.
  5. Setelah itu Cetak dengan cookie cutter berbentuk bulan sabit, lalu bentuk ujung serta sisinya agar tidak lancip, dan terlihat menyerupai pisang.
  6. Setelah itu abru diusun di atas loyang, panggang kurang lebig 30 menit dengan suhu 140°C, atau bisa sampai matang.
  7. Kemudian Dinginkan lalu Lelehkan coklat pisang dengan cara ditim. Pastikan terlebih dahulu memnag benar-benar sudah cair agar mudah membalur kukisnya.
  8. Setelah itu baru Celupkan kukis ke dalam coklat pisang, kemudian coba ambil dengan menggunakan sendok, lalu ditata di atas cooling rack. Lakukan hal ini samapi hingga selesai.
  9. Kemudian baru dihias ujung dan sampingnya dengan emmakai dark cooking chocolate ygyang telah dilelehkan.
  10. Lalu coba Biarkan hingga kering, dan cookies siap disimpan dalam stoples. .. ..
Posting Komentar
TULIS KOMENTAR