Scroll untuk melanjutkan membaca
Cara Membuat Roti Bolu Hongkong Keju Almond Dengan Mudah Dan Simpel

Cara Membuat Roti Bolu Hongkong Keju Almond Dengan Mudah Dan Simpel


Kali ini saya akan emmbagikan sedikit resep mudah cara membuat Bolu yang tentunya sangat digemari setiap orang karena rasanya yang gurih karena di tambah dengan keju almond. Jajanan ini sangat layak disajaikan pada keluarga, tentunya akan menambah hangatnya suasana saat berkumpul dengan keluarga di tambah denag sajian Bolu Hongkong Keju Almond Ini. Oke alngsung saja resep Bolu hongkong keju almond ini akan saya bagikan, tentu saja membutuhkan beberapa bahan-bahan yang mudah kita jumpai.


Bahan-Bahan:

  • 30 gram keju parut
  • 4 kuning telur
  • 30 gram gula pasir
  • 1 sendok teh SP
  • 60 gram tepung terigu
  • 1/2 sendok teh cream of tartar atau 1 sendok teh air perasan jeruk nipis
  • 1 sendok makan susu cair
  • 1/4 sndok teh vanilla pasta
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 50 gr butter cair
  • 4 putih telur
  • 1/4 sendok teh garam
  • 50 gram gula halus
  • 10 gram maizena
  • Topping: keju parut dan almond



Cara Membuat:

  1. Pertama Mixer kuning telur, gula pasir dan juga SP hingga mengental
  2. Lalu Tambahkan susu cair dan vanilla pasta, aduk sampai rata
  3. Kemudian Mixer putih telur, garam dan cream of tartar. 
  4. Setelah itu Masukkan gula halus secara bertahap. Mixer sampai kaku3. Tuangkan adonan kuning telur ke adonan putih telur, mixer kecepatan rendah
  5. Kemudian bunda Masukkan terigu,maizena dan baking powder yang diayak. Aduk sampai merata. jangan lupa Tambahkan keju parut. Aduk rata lagi
  6. Kemudian Masukkan butter cair, aduk balik. lalu Tuang pada cetakan cup. 
  7. Kemudian Beri topping keju parut dan juga almond
  8. Panggang pada suhu 180°C hingga 20 menit atau sesuaikan oven masing
  9. Sajikan pada keluarga kesayangan
Posting Komentar
TULIS KOMENTAR